Majelis Taklim Salimah Sambas Turut Dihadiri oleh Istri Bupati Sambas

by -1701 Views

Sambas- Pimpinan Daerah Persaudaraan Muslimah (PD Salimah) Sambas kembali mengadakan kegiatan rutin bulanan yaitu Majelis Taklim Salimah (MTS), Ahad (1/4/2018). Diselenggarakan di Masjid Al Muhsinin, Desa Tumok, Sambas. Adapun tema yang diusung kali ini adalah Membina Rumah Tangga dengan Takwa. Kegiatan dimulai dengan lantunan surat An Naazi’aat oleh Saudari Ira Yuningsih. Turut membuka acara, Ketua PD Salimah Sambas memberikan sambutan yang mengapresiasi giat Ibu-Ibu dalam mengikuti kegiatan MTS.

MTS kali ini merupakan momen istimewa karena dihadiri oleh Istri Bupati Sambas, Ibu Lusyanah Kosasih, S.Pd.I, A.Md.Far.  Dalam sambutannya, beliau menyampaikan, “Saya mendukung terhadap kegiatan taklim seperti yang Salimah lakukan, apalagi tema kali ini sangat sejalan dengan program-program pemerintah yaitu membentuk masyarakat Sambas yang berakhlakul karimah.” Bu Lusy juga menyampaikan isi doa Nabi Ibrahim untuk kemakmuran negeri.

Inti acara yakni penyampaian materi oleh Ibu Agustinah Riftanti, SE. Beliau menjabat sebagai Dewan Pembina PW Salimah Kalimantan Barat. Kegiatan yang berdurasi tiga jam pada Ahad pagi dihadiri oleh 83 peserta yang berasal dari PKK, ibu-ibu majelis taklim, pengurus GOW dan muslimah di wilayah Sambas