BQS dan Salimah Kota Pangkalpinang Gelar P2AY

by -418 Views

PANGKALPINANG – Puluhan anak yatim Panti Muara Pangkalpinang mendapat mendapat santunan uang tunai dan paket buka puasa Senin (20/5/2019). Program Pembinaan Anak Yatim (P2AY) berupa pembagian Santunan dan Paket buka puasa dari Pimpinan Daerah Persaudaraan Muslimah (PD Salimah) Pangkalpinang. Acara ini diselenggarakan bekerjasama dengan Baitul Quran Salimah (BQS) Ainurrahman  Pelaksanakan di rumah pengasuh Bu Ayu Kelurahan Bukit Sari Kecamatan Gerunggang.

Hadir dalam acara tersebut Ketua PD Salimah Kota Pangkalpinang Mar’ati, S.Pd sekaligus memberikan sambutan dan taushiyah singkat didampingi Sekretaris Dessy Selyana, SE dan beberapa pengurus lainnya.

Dalam sambutan sekaligus taushiyah singkatnya Mar’ati sangat berterima kasih kepada Panti Asuhan Muara serta penyumbang donaturnya. “Kami berterima kasih kepada pihak panti yang sudah memberikan waktu dan tempat sehingga bisa terselenggara kegiatan ini,” kata Mar’ati.

Ditambahkan Mar’ati bahwa ia juga berterima kasih kepada donatur paket berbuka puasa yang disumbang oleh ibu-ibu pengajian BQS Ainurrahman Kampak. “Alhamdulillah terima kasih juga kami sampaikan kepada ibu-ibu Baitul Quran Salimah yang sudah menyumbang untuk paket berbuka serta ibunda nabil yang berbagi karena milad anaknya semoga di balas Allah SWT dengan pahala”, tambahnya.

Selanjutnya pembagian santunan tunai total sebesar Rp 1.350.000, – diberikan kepada anak panti tersebut oleh Sekretaris Dessy Selyana.”Semoga bantuan ini bermanfaat ya”, Ujar Dessy saat menyerahkan santunan tersebut. Setelah berbuka dan sholat berjamaah di mesjid acara diakhiri dengan berfoto bersama. (Dep. Humas dan Media PD Salimah Pangkalpinang)