Hadapi Paceklik, korban Gempa dapat Bantuan Sembako Salimah

by -480 Views

Musim hujan tidak begitu ditunggu oleh para petani coklat dan cengkeh. Sebab, kedua hasil tanaman ini hampir tidak bisa berbuah bagus ketika musim hujan.

Masyarakat dusun Selelos desa Bentek kecamatan Gangga kabupaten Lombok Utara, hampir semua warganya adalah petani coklat dan cengkeh.

Hasil pertanian warga agak berkurang akibat paceklik ditambah dusun Selelos ini menjadi salah satu daerah yang terkena dampak gempa Lombok pada Agustus 2018.

Masih banyak warga menghuni huntara dan berbenah untuk membangkitkan perekonomian.

Salimah Kota Mataram menyalurkan bantuan sembako berupa beras 50 kg, gula 24 kg, dan minyak 24 liter kepada warga dusun Selelos. Warga dusun Selelos merasa sangat terbantu dan mengucapkan terima kasih dengan bantuan yang diberikan tersebut dari para donatur melalui Salimah Kota Mataram.

Humas Media Salimah Kota Mataram