Denpasar-Pelantikan Pengurus Pimpinan Wilayah (PW) Salimah Bali periode 2016-2021 dilaksanakan pada hari pertama tahun baru Hijriyah (2/10) di Aula Stikom, Denpasar. Pengurus PW Salimah resmi dilantik langsung oleh Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Salimah, Dra. Siti Faizah.
Ketua PW Salimah terpilih Titin Supartini dalam sambutannya mengutip kembali visi dan misi dari Salimah yaitu menjadi ormas perempuan yang kokoh dan dinamis dalam meningkatkan kualitas hidup perempuan, anak dan keluarga Indonesia. Dalam pencapaian visi dan misi tersebut Salimah PW Bali akan bersinergi dengan organisasi perempuan lainnya di Bali.
Seremoni pelantikan ini dihadiri oleh perwakilan majelis taklim wilayah Bali serta organisasi anggota BKOW (Badan Kerjasama Organisasi Wanita) Provinsi Bali. Dalam acara pelantikan, turut hadir Ketua Umum BKOW Provinsi Bali, A.A.A Ngurah Tini Rusmini Gorda, SH, MM, MH memberikan sambutan tokoh di awal acara. “PW Salimah Bali merupakan anggota BKOW Provinsi Bali paling muda saat ini, akan tetapi kami dari BKOW telah mendapat inspirasi dari visi dan misi Salimah. Meningkatkan kualitas hidup perempuan, anak dan keluarga Indonesia. Senada dengan itu, BKOW telah mencanangkan rumah tangga ramah” demikian apresiasi Tini Rusmini dalam sambutannya.
Dalam rangkaian acara pelantikan tersebut turut digelar talkshow ekonomi bertema “Membangun Jiwa Kewirausahaan Muslimah dalam Menguatkan Ekonomi Keluarga.” Talkshow ini mengusung dua pembicara, Dra. Siti Faizah (Ketum PP Salimah) dan Aini Zuhroh (Pengusaha kuliner di Bali).
Ketua umum PP Salimah memaparkan program ekonomi yang sudah digarap oleh Salimah, program ini merupakan pemberdayaan perempuan Indonesia karena para pelaku usahanya adalah ibu rumah tangga. “Ketika ibu rumah tangga memiliki usaha sendiri, mereka akan membantu memperkuat perekonomian keluarga dan membuat rumah tangga menjadi sejahtera” paparnya dalam talkshow.
Humas PW Salimah Bali