Ubah Sampah menjadi Berkah

by -1400 Views

img_0508

Pangkalpinang (8/10/2016). Banyaknya sampah yang menumpuk bisa menjadi berkah jika dapat dikelola dengan baik, bahkan bisa menjadi sumber pendapatan. Sebanyak 160 ton sampah rumah tangga yang dihasilkan perhari di Kota Pangkalpinang dapat menjadi berkah jika dikelola dengan baik. Hal tersebut disampaikan Kabid Kegiatan Penyuluhan Dinas Kebersihan Kota Pangkalpinang dalam acara Sosialisasi Pengelolaan dan Pemanfaatan Sampah yang diselenggarakan oleh Pengurus Daerah (PD) Persaudaraan Muslimah (Salimah) Pangkalpinang di Sekretariat Kelurahan Kacang Pedang pada hari Sabtu kemarin (8/10).
Acara yang dibuka oleh ketua PD Salimah Pangkalpinang (Mar’ati Amd) ini, dihadiri oleh ibu-ibu masyarakat Kelurahan Kacang Pedang, perwakilan Pimpinan Wilayah Salimah Bangka Belitung (Dyah Yuni Utari), Lurah Kacang Pedang Andhika Saputra, SH beserta stafnya dan narasumber Hasuna Eriyanti, SE, MM.
“Setiap orang menghasilkan sampah rumah tangga rata-rata 0,85 kg per hari”, kata Hasuna. Sehingga menurutnya sampah yang semakin bertumpuk setiap harinya harus bisa dikelola dengan baik agar bermanfaat bagi lingkungan, iklim dan kesehatan. Adapun langkah-langkah yang harus dilakukan meliputi 5 R yaitu Reduce (Mengurangi pemakaian suatu barang), Reuse (Menggunakan kembali sampah yang layak), Recycle (Mendaur ulang sampah), Replace (Menggantikan pemakaian suatu barang) dan Replant (Penanaman kembali).
Selanjutnya dari Bank Sampah Dinas Kebersihan Pangkalpinang melalui stafnya Netty menyampaikan bahwa untuk sampah yang sudah dipilah-pilah dapat dijual di bank sampah dan ada tarif untuk setiap jenis sampah yang dikumpulkan. Sampah yang telah dikumpulkan tersebut akan ditimbang dan uangnya dapat jadi tabungan yang sewaktu-waktu bisa diambil.
Peserta yang semuanya ibu-ibu terlihat antusias mengikuti acara tersebut dengan bertanya mengenai hal pengumpulan sampah tersebut kepada narasumber. Mar’ati selaku ketua PD Salimah Pangkalpinang mengajak masyarakat terutama ibu-ibu agar dapat berperan serta aktif dalam pengelolaaan dan pemanfaatan sampah ini. Dalam waktu dekat ini, PD Salimah Pangkalpinang bekerjasama dengan Dinas Kebersihan Kota Pangkalpinang akan segera membentuk unit Bank Sampah Salimah yang nantinya akan menerima tabungan sampah dari masyarakat khususnya Pangkalpinang yang ingin mendapat manfaat lebih dari sampah. Program Sampah Jadi Berkah ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Salimah untuk mewujudkan kualitas hidup dan kualitas lingkungan yang lebih baik bersama masyarakat. Bagi yang berminat bergabung dalam Program Sampah Jadi Berkah PD Salimah Pangkalpinang dapat menghubungi Riri (081271082998) dan Mar’ati (081278447799) atau mendatangi sekretariat PD Salimah Pangkalpinang di Jalan Letkol saleh ode RT 009/RW 03, kelurahan Kacang Pedang Kec.Gerunggang Kota Pangkalpinang

Fripamaya

(humas PW Babel)