Malang (3/9) – Hari Sabtu dan Minggu tanggal 3 dan 4 September 2022 bertempat di Hotel Rollas Lawang, Malang, Pimpinan Daerah Salimah Kabupaten Sidoarjo melaksanakan Pelatihan Kepemimpinan Pengurus Salimah I (PKPS I) untuk para pengurus PD dan PC se Kabupaten Sidoarjo. Acara berlangsung selama dua hari, diselingi agenda outbond dan game outdoor.
Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua PW Salimah Jatim, Yanti Robiyana, yang menyampaikan materi Kesalimahan I. Dalam paparannya disampaikan bahwa kerja organisasi memiliki Standar Operasional Prosedur (SOP) dan target yang harus dicapai secara periodik yang menjadi amal kebaikan yang akan membawa kebaikan pula.
Sebanyak 62 peserta mengikuti acara ini hingga selesai dan penuh semangat.
Semoga PD Salimah Sidoarjo semakin menebar manfaat dan kebaikan untuk perempuan, anak, dan keluarga Indonesia, khususnya di Kabupaten Sidoarjo .