Salimah Pekanbaru Sukses Taja Webinar Serasi

by -45 Views

Pekanbaru (6/11) – Webinar Sekolah Pranikah Salimah (SERASI) dengan tema “SingleLillah, Siapkan Dirimu Memanen Cinta” yang ditaja oleh Departemen Diklat PD Salimah Kota Pekanbaru pada hari Ahad (6/11/2022) berjalan dengan lancar.

Dalam kata sambutannya, Ketua PD Salimah Kota Pekanbaru, Ratna Kurniawati, menyampaikan bahwa program SERASI ini merupakan agenda turunan dari PP Salimah yang bertujuan untuk meningkatkan wawasan remaja muslim dan muslimah dalam mempersiapkan diri menuju pernikahan sakinah mawadah warahmah kelak.

Acara ini dibuka oleh ketua DPSD Salimah Kota Pekanbaru, Romawati. Ia sangat mengapresiasi acara ini karena ilmu yang disampaikan dalam seminar ini sangat bermanfaat untuk para SingleLillah.

Pada agenda SERASI kali ini, panitia mendaulat pasangan coach Sirajuddin Uwais dan Merni Yanti sebagai narasumber.

Dalam pemaparan materinya, pasangan muda ini memotivasi peserta untuk selalu husnuzhon (berbaik sangka) kepada Allah perihal jodoh terbaik.Ia mengatakan bahwa tugas manusia adalah memaksimalkan ikhtiar dalam memantaskan diri.

“SingleLillah, yakinlah jika dirimu sudah siap lahir dan batin untuk menikah, insyaAllah Allah akan hadirkan jodoh terbaik untukmu. Ada beberapa Hal yang perlu dilakukan yakni perbaiki diri, istighfar, hindari berputus asa, dan persiapkan diri,” pungkas Merni Yanti.

Sementara itu, Coach Sirajuddin lebih menekankan pemaparan tentang visi dan misi menikah.

“Pernikahan tanpa visi dan misi ibarat kapal yang berlayar tanpa peta tanpa arah tidak tahu mau kemana. Menikah itu ibadah. Kalau diniatkan karena Allah akan berbuah surga insyaAllah,” jelasnya.

Webinar via zoom ini dihadiri oleh peserta yang tidak hanya berasal dari Pekanbaru namun juga berasal dari berbagai daerah di Indonesia. Mereka sangat antusias mengikuti acara ini. Hal ini bisa dilihat dari banyaknya pertanyaan yang masuk di kolom chat ataupun via “raise hand ” pada sesi diskusi.

Diharapkan acara ini bermanfaat bagi seluruh peserta yang sedang mempersiapkan diri lahir dan batin menuju mahligai impian baik yang sudah sangat siap atau masih maju mundur untuk menikah.

Ketua panitia menyampaikan terima kasih kepada kepada kedua Narasumber. Terima kasih juga disampaikan kepada pihak sponsor O’Chicken dan donatur yang mensupport acara. Demikian pula kepada seluruh panitia yang telah bertungkus lumus dalam mentaja acara ini.