Pacitan (01/04) – Bertempat di Balai Desa Karanganyar Desa Kebonagung Kecamatan/Kabupaten Pacitan, Jawa Timur, Pimpinan Daerah Salimah Kabupaten Pacitan menggelar kajian ramadan, santunan, dan pemeriksaan kesehatan gratis.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Desa Karanganyar Kebonagung dan puluhan warga masyarakat setempat. Para tenaga kesehatan dari Salimah tampak telaten dan ramah melayani para bapak dan ibu manula dengan berbagai gangguan kesehatan.
Pemeriksaan kesehatan yang dilakukan yaitu pengukuran tekanan darah, cek gula darah, dan cek asam urat, serta dilakukan KIE (Komunikasi Informasi & Edukasi) terhadap permasalahan kesehatan yang ditemukan.
Kegiatan ini dibuka oleh Ketua PC Salimah Kecamatan Kebonagung, Yuli Setyowati. Ia mengucapkan terimakasih atas kehadiran Salimah ke Desa Karanganyar dan berharap kegiatan Salimah tidak berhenti sampai disini, namun dilanjutkan dengan adanya sinergitas yang lebih untuk ikut mengembangkan dua Majlis Taklim di Desa Karanganyar. Ia juga berharap Salimah membantu dalam merintis posyandu remaja sampai penanganan stunting.
Ketua Dewan Pertimbangan Salimah Daerah (DPSD) Kabupaten Pacitan, Dian Anggarimurni, mengajak peserta untuk bersyukur, bahagia, dan bersuka cita dengan datangnya bulan Ramadhan.
“Karena di bulan ini dosa-dosa kita diampuni dan amal kebaikan kita pahalanya dilipatgandakan.
Mari luruskan niat, bersihkan hati supaya kita mendapatkan apa yg sudah di janjikan oleh Alloh SWT,” ajaknya.
Dalam kesempatan ini, Dian juga mengenalkan visi dan misi Salimah.
Selanjutnya, pemberian bingkisan diserahkan secara langsung Kepala Desa Karanganyar Bapak Pipit Handoko. Beliau mengucapkan terimakasih yang tak terhingga karena Salimah sudah berbagi kebahagian di desanya serta merasa bertambah saudara dan semakin kenal dengan Salimah.
Mbah Sartum, salah satu lansia penerima santunan, mengucapkan terimakasih dan berharap kegiatan serupa lebih sering diadakan.