Wujudkan Organisasi Inovatif dan Kolaboratif, Salimah Riau Gelar Rapat Kerja dan Halalbihalal

by -471 Views

Pekanbaru (28/4) – PW Salimah Riau melaksanakan Rapat Kerja Tahun 2024 sekaligus Halalbihalal dengan tema “Bersama Salimah Raih Kemenangan, Kita Wujudkan Ormas yang Inovatif dan Kolaboratif”. Kegiatan bertepatan dengan bulan Syawal dan momentum bersilaturahim.

Ketua PW Salimah Riau, Nita Cahyaning, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan agenda tahunan untuk membahas Program Kerja (Proker) setiap departemen tahun 2024 sesuai Visi Misi Salimah dan evaluasi Proker tahun 2023.

“Kita bisa berkolaborasi dengan siapapun dan juga harus bisa melahirkan inovasi baru agar Salimah bisa memberi manfaat yang lebih luas sesuai dengan amanah yang telah diberikan,” ungkap Nita.

Setiap departemen memaparkan program kerja yang telah disusun oleh Sekretaris, Bendahara dan masing-masing Departemen (Dakwah, Diklat, Humas, Bangda dan SDM, Ekonomi, serta MSI). Masukan dan saran dari pengurus memberikan energi dan semangat baru untuk dapat menjalankan program kegiatan ke depan.

Menguatkan kinerja pengurus, ustadz Firman, Lc memberikan taujih tentang pentingnya berkerja Ikhlas dan saling membantu dalam setiap kegiatan agar hasil yang dicapai bisa optimal.