Sampit (29/1/2025) – Merapatkan kembali jalinan silaturahmi antarpengurus di awal tahun 2025, Selasa (28/1) Pimpinan Daerah Persaudaraan Muslimah Kotawaringin Timur (PD Salimah Kotim) menggelar rapat bulanan. Manfaatkan momen libur cuti bersama, rapat yang dimulai dari pukul 09.00 WIB ini sekaligus menyusun rangkaian agenda program kegiatan selama 3 bulan ke depan.
Menjadi tuan rumah untuk agenda rapat bulanan, Ketua PD Salimah Kotim, Siti Nurjanah, mengimbau kepada para pengurus Pimpinan Daerah (PD) untuk mengadakan kegiatan bersama dengan pengurus Pimpinan Cabang (PC) Baamang dan PC Ketapang. Apalagi kedua PC tersebut dinilai masih baru, tentu masih perlu pembinaan.
Selain itu, menjelang bulan Ramadhan, kembali akan diagendakan kajian muslimah seperti di tahun sebelumnya. Dan istimewanya di bulan Maret juga bertepatan dengan Milad Salimah ke-25.
Agenda program 3 bulanan sudah mulai direncanakan. Diharapkan, kegiatan Salimah akan selalu memberi kebermanfaatan untuk para muslimah, khususnya di kota Sampit, Kotawaringin Timur.