Sabil@, Salimah Berbagi Ilmu via Online

by ShareTweet

Dakwah merupakan kewajiban yang asasi dalam kehidupan seorang muslim dan bisa disampaikan dengan berbagai cara, antara lain dengan memanfaatkan teknologi informasi. Sebagai ormas perempuan yang berbasis massa muslimah, Salimah mencoba terobosan baru dalam berdakwah, dengan memanfaatkan media online, guna mempercepat, memperluas dan meluweskan strategi dakwah. Mengingat objek dakwah yang ingin dicapai dari berbagai kalangan, sesuai visi Salimah, “Menjadi ormas perempuan yang kokoh dan dinamis dalam meningkatkan kualitas hidup perempuan, anak dan keluarga Indonesia.”

Perempuan dan anak merupakan sasaran dakwah. Salimah berpandangan bahwa menjangkau objek dakwah memerlukan berbagai cara, baik secara konvensional dengan duduk bersama di suatu majlis. Juga melalui media online.

Semoga langkah dakwah ini mendapatkan dukungan dari seluruh struktur Salimah di seluruh Indonesia dan di luar negeri, mendapatkan kemudahan dan keberkahan dari upaya ini. Amin

Setelah sukses menyelenggaran tiga kelas Sabil@ Angkatan Perdana dengan grup Whatapp yang terisi penuh 250 orang perkelas. Kembali PP Salimah mengundang muslimah di mana saja berada untuk bergabung belajar bersama di kelas Sabil@ Angkatan ke 2, Kelas akan dipandu oleh ustadzah-ustadzah pakar dibidangnya.  Sabil@ Angkatan ke 2, yang kita telah dibuka pendaftarannya. segera daftar ajak 4 orang temanmu untuk ikutan belajar.

Sabil@ Angkatan ke 2 menyelenggarakan empat kelas, silahkah dipilih salah satunya.